Saturday, October 31, 2015

MIND FRAME “KAYA TEMAN”

Salah satu tujuan dibentuknya Group Facebook adalah SMAR IDEA With Singgih (SIS) adalah KAYA TEMAN”, artinya setiap member berteman atau memiliki teman dengan member lain yang tergabung di dalam group SIS dalam arti benar2 sebagai teman. Member SIS saat ini hampir mendekati 2,500 orang tersebar di 28 provinsi, 250-an kota/kabupaten dia seluruh  Indonesia, inilah kekayaan yang kita miliki bersama. Ada ahli menyebutkan bahwa “Friend is asset”, atau teman adalah harta/kekayaan dan jawab saya adalah “YHA”.  Teman tidak hanya harta, tetapi juga kekuatan bahkan bisa menjadi sumber kekuatan baik dengan keilmuannya, pengalamannya, inspirasinya maupun berbagai hal lain yang mengisi rongga-ronga kelemahan kita. Sejalan dengan hal itu, di group SIS ini juga dilandasi dengan tolakan TRUS/SALING PERCAYA-DAPAT DIPERCAYA, lantaran dengan percaya akan membuat relasi kita tanpa beban, olah karenanya faktor TRUST akan ukuran dalam kita berelasi. Bertolak sebagai teman dengan landasan TRUST kita akan memiliki kemampuan untuk merealisasikan apa yang kita inginkan manakala keinginan itu sesuai dengan daya yang kita miliki. Beberapa contoh kongkrit mulai mewujud, antara lain dalam bisnis produk Bioaktivator, kita berhasil memperoleh izin usaha industri, berkat partisipasi salah satu teman yang mengizinkan kita di seluruh Indonesia untuk memanfaatkannya tanpa membayar sesenpun. Penelahaan lebih mendalam, kita harus bangga karena berhasil “mempersembahkan produk kualitas terbaik dengan harga yang relatif sama secara nasional di seluruh Indonesia dengan modal material yang relatif sangat kecil”.  Bukan hal mudah “cipta karya” semacam ini, tapi faktanya kita bisa. Kalaupun ada yang meragukan adalah “standar ukuran kualitasnya”, saya bertolak dari TRUST, sangat yakin dan percaya bahwa semua teman akan mempertanggungjawabkan kualitasnya, lantaran itulah saya terapkan TEST/UJI MANDIRI dan lantaran pula saya berrpikir tak ada “SUARA HATI NURANI TERDALAM MANUSIA TIDAK BAIK”, kalaupun dalam tindakannya TIDAK BAIK, dia akan ditinggalkan pelanggan/konsumen/pasar. Saya beberapa kali menemukan tulisan dan comment member yang ingin merubah dunia atau ingin merubah Indonesia (change of the world or change of  Indonesia) ke arah yang lebih baik tentunya, silahkan start dari sini. Saya akan mendampingi, memberikan daya tanpa meminta balikan apa-apa. Silahkan dicermati, direnungkan dan disikapi sebagai tolakan untuk membuat rencana tindakan.   

No comments:

Post a Comment