Thursday, January 2, 2014

ALTERNATIF MENGISI KEGIATAN/USAHA TAHUN 2014

Ucapan “SELAMAT TAHUN BARU 2014” saya sampaikan kepada para pembaca blog saya terkasih, dengan lanjutan ucapan “MAU NGAPAIN, UNTUK APA DAN APA YANG AKAN DIDAPAT PADA TAHUN 2014 INI ?”. Intinya, bagi saya tak sekedar untuk “mengucapkan”, tetapi “bersikap, merencanakan dan memutuskan untuk berbuat pada tahun 2014” akan jauh lebih penting dari pada hanya “ucapan selamat”.

 Terkait untuk “berbuat”, bagi pembaca yang telah memiliki pekerjaan/kegiatan tetap relatif lebih mudah memutuskan, tetapi bagi yang ingin mengisi sisa jam produktif harian, menjelang pension sebagai pegawai maupun bagi yang belum memiliki pekerjaan/kegiatan tetap mungkin akan “sulit memutuskan”.  Oleh karena itu tulisan kali ini akan bertolak dari kajian aksi yang telah berhasil dan tengah terus dikembangkan,  salah satunya adalah “MEMBUAT LARUTAN BIANG BAKTERI (BB) DAN TURUNANNYA”.  

Uraian singkat terkait membuat/memproduksi Larutan BB dan turunannya adalah sebagai berikut :  
1.    Membuat Biang Bakteri, rumusan racikan “sederhana”, langkahnya :
a.       Cacah/blender 2 kg batang pisang busuk yang telah berwarna coklat (jenis apa saja), campurkan dengan ½ kg gula merah yang digerus, 10 batang cacahan kangkung, 10 lembar cacahan daun papaya,  dan 1 buah papaya matang /10 buah pisang matang/1 buah nanas (bisa hanya kulitnya)
b.      Masukkan seluruh bahan di atas ke dalam wadah yang dapat ditutup rapat (jerigen/ember/bekas cat tembok), tuangkan 20 liter air, diaduk dan tutup rapat serta letakkan pada tempat yang terlindung.
c.       Pada hari ke-3, ambil larutannya dengan menyaring dan masukkan ke dalam botol dan tutup rapat dan setiap 24 jam, buka tutup botol sejenak untuk mengeluarkan gas dan tutup kembali.
d.      Pada hari ke-7, umumnya gas telah habis/tidak keluar yang berarti Larutan Biang Bakteri telah terbentuk sempurna dengan cirri fisik : baunya harum seperti bau tape, warna larutan coklat dan gas tidak muncul.
2.    Membuat Turunan Larutan Biang Bakteri atau dapat diistilahkan memanfaatkan larutan Biang Bakteri antara lain :
a.       Membuat Pakan Kambing/Domba dengan langkah dan manfaat :
1)      Langkah, Cacah batang pisang segar 10 kg dicampur dengan ½ tepung terigu/ampas tahu, ½ kg dedak dan 20 gram garam dapur, berikan 20-50 cc larutan BB. Diamkan minimal 3-5 jam  dan berikan ke Kambing/Domba sesuai dengan kebutuhannya.
2)      Manfaat :
a)         Kambing/Domba semakin sehat,  bugar dan cepat gemuk karena komposisi kandungan pakan yang kaya protein juga bakteri yang akan memperbaiki pencernaannya
b)        Kambing/Domba tidak akan mengeluarkan bau yang tidak sedap, termasuk kotorannya tidak akan mengundang lalat.
c)         Kotoran akan cepat hancur yang dapat dimanfaatkan untuk pupuk kandang.
d)        Mengatasi kesulitan mencari pakan saat musim kemarau.  
b.      Membuat Pakan Ikan Lele Penggemukan dengan langkah dan manfaat :
1)    Langkah, Cacah/blender batang pisang segar sampai halus 10 kg dicampur dengan tepung terigu/ampas tahu ½ kg, ½1 kg dedak dan 3kg hewani (cacing, keong, ikan dsb), berikan 20-50 cc larutan BB. Diamkan minimal 12 jam, jemur sampai kering   dan berikan ke ikan sesuai dengan kebutuhannya.
2)    Manfaat :
a)         Lele semakin sehat,  bugar dan cepat gemuk karena komposisi kandungan pakan yang kaya protein dan sesuai dengan selera ikan, usia 80-90hari dengan isi 7-9 ekor/kg
b)        Mengatasi biaya pembelian pakan ikan yang semakin mahal.  
c.       Membuat Pupuk Cair dengan langkah dan manfaat :
1)    Langkah, campur 10 kg kotoran kambing/domba/ayam/kelinci/sapi dengan 1 kg cacahan batang pisang segar, ¼ kg gula merah dan ½ liter larutan BB. Masukkan seluruh bahan di atas ke dalam wadah yang dapat ditutup rapat (jerigen/ember/bekas cat tembok), tuangkan 20 liter air, diaduk dan tutup rapat serta letakkan pada tempat yang terlindung. Pada hari ke-30, ambil larutannya dengan menyaring dan masukkan ke dalam botol dan tutup rapat dan setiap 24 jam, buka tutup botol sejenak untuk mengeluarkan gas dan tutup kembali. Apabilagas sudah tidak muncul, berarti pupuk cair sudah dapat dimanfaatkan.
2)    Manfaat,  untuk memupuk segala jenis tanaman, baik akar batang maupun daun.   

Dari uraian singkat di atas, kiranya telah dapat memberikan inspirasi untuk berbuat apa, terlebih dikaitkan dengan hal-hal yang sifatnya pragmatis sebagai contoh melakukan kegiatan usaha Penggemukan Kambing/Domba/Sapi yang akan dijual pada Iedul Adha pada bulan Oktober 2014 yang akan dating, budidaya Pisang Raja yang mengambil momentum panen pada bulan Besar (Jawa) yang umumnya suku Jawa akan banyak melangsungkan pernikahan.

Hasil Kajian Aksi lain masih tersedia, dan bagi yang berminat maupun akan minta penjelasan dapat mengirimkan  surat ke email saya singgihpraptanugraha@yahoo.com atau bagi yang ingin “membuktikan secara visual” boleh juga berkunjung ke tempat saya setiap saat di Jl. Raya Krukut No. 90, Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.


Akhirnya, saya yakinkan bahwa kita masih kaya raya dan lingkungan kita sangat mendukung, mari kita isi tahun 2014 dengan kegiatan yang berarti dan memberikan makna yang luas bagi bangsa ini.

5 comments:

  1. Tulisan-tulisan bapak sangat menginspirasi saya.... terimakasih.
    Salam kenal dari saya.

    ReplyDelete
  2. Bpk Endro A : Salam kenal kembali, semoga bermanfaat ya...

    ReplyDelete
  3. wah jadi penngeenmain ke depok, boleh pa singgih ???

    ReplyDelete
  4. Silahkan, saya tunggu dengan senang dan terbuka,

    ReplyDelete
  5. oke pa sinngih insyaAllah saya akan main ke depok, sekarang lagi coba tips bapak, bio bakteri dan mau kaya tanam sayur mayur aja :), lagi coba tanam kangkung darat :)

    ReplyDelete