Thursday, June 13, 2013

MELALUI "SMART IDEA" BERBAGI UNTUK ANDA

Sejenak lagi tepat 6 bulan saya tidak mengisi tulisan dalam blog saya, sengaja saya lakukan karena saya akan berfokus secara langsung untuk melakukan berbagai hal yang terdapat dalam pemikiran saya diterapkan secara kongkrit, yakni menyangkut pencarian menggunakan "label" dalam "berbagi". Setelah merenung, mengotak-atik juga berdiskusi dengan anak sulung saya, ketemulah label 'SMART IDEA', yang berarti Ide-ide cerdas, juga bisa "Singgih Membagikan Aksi Rasional & Terukur (SMART) melalui penyediaan tempat untuk mengembangkan Inspirasi Diskusi & Hiburan (Inspiration Discussion & Entertainment Area/IDEA).

Label, bagi saya merupakan hal yang penting dan mendasar, diantaranya sebagai pembatas "model berbagi" yang saya berikan untuk bangsa ini. Termasuk didalamnya akan mengandung unsur-unsur yang serba positif ditinjau dari segenap aspek maupun sudut pandang sesuai dengan yang dibutuhkan manusia secara hakiki. 
  
Seluruh sajian dalam 'SMART IDEA', bukan sekedar hasil pemikiran saja namun senantiasa akan merupakan hasil "kajian yang sedang dan telah dilakukan secara nyata" dan dapat dipertanggungjawabkan. Tidak perlu diragukan, tinggal disikapi dan dicontoh/dilakukan secara kongkrit. 

Melalui 'SMART IDEA', saya berharap dapat benar-benar memberikan makna bagi bangsa ini dan mungkin bagi bangsa di dunia untuk melakukan sesuatu yang bernilai dan bermanfaat bagi diri, lingkungan sekitarnya, baik manusia maupun alam dengan benar dalam arti sebenar-benarnya. Keseluruhannya dilandasi suatu "keyakinan" bahwa "masih banyak hal yang dapat dilakukan manusia dengan benar tanpa harus merugikan pihak lain"

Bangsa Indonesia sebenarnyalah bangsa yang mestinya "tidak miskin dan tidak harus merusak lingkungan" apalagi 'menganggur'. Bumi Indonesia sungguh kaya raya dan Tuhan kiranya telah bertitah untuk itu, secara konsisten 'SMART IDEA' dalam blog ini akan menyajikan berbagai hal yang terkait dengan itu secara simpel untuk mudah dicermati, difahami dan aktual untuk dilakukan.

Masukan, usul dan saran konstruktif sungguh dinantikan, dengan muara 'semakin memberikan daya guna" bagi semuanya.  

Akhirnya, semoga Allah Swt senantiasa dengan izin, ridho dan karuniaNya, amien

 






3 comments:

  1. Semoga kita selalu dalam Lindungan Allah, Perkenalkan nama sy M.Sopan http://ayampelungjakarta.blogspot.com Alamat dan no.telp sy kumplit di blog sy...
    Sy pembaca setia Blog ini.. Dan Baru sekarang sy comment.. boleh sy tahu alamat Bpk..? Rencana Mau Silaturahmi... Trimakasih Sebelumnya

    ReplyDelete
  2. Malam Boss Singgih. senang membaca artikel bapak. Khususnya tentang sayuran. Saya saat ini bekerja di Riau-Pekan Baru sebagai karyawan di perusahaan Pulp and Paper. Sudah cukup lama sekitar 16 thnplan sudah beraktivitas sebagai buruh. Saya sangat berminat dan sudah terencana kalau Tuhan berkehendak tahun depan akan melakukan terobosan disektor berkebun sayur sayuran dataran rendah (karena Riau termasuk dataran rendah pak)Namun saya masih sangat buta sistem pengolahannya. saya ada lahan 1 hektar ( saat ini masih ditanami dengan singkong gajah kalimantan)rencananya lahan satu hektar tsb akan saya tanamin 7 macam sayur yg dapat di panen setiap hari. Lahan satu hektar tsb hanya 500 meter dari Pasar Kabupaten Pelalawan,jadi masih dikawasan kota. Saya mohon bimbingannya Pak,agar saya nggak salah mengolahnya. Tentang bibit,sistem pemupukan,kalkulasi penanaman hingga panen agar kontinue. Tolong ya Pak Singgih dengan segala hormat.

    Matursuon Pak.

    Salam..Johnson Sitindjak

    ReplyDelete
  3. 1. Bapak Sofan Pelung : Alamat saya : Jl Timbul No. 40 RT. 007/04, Ciganjur< Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Untuk kajian aksi : Jl Raya Krukut No. 90, RT. 006/01, Kelurahan Krukut, Kecamatan Limo, Kota Depok,
    2. Bapak Johnson Sitinjak : Panjang haru menjawab pertanyaan anda,untuk memudahkan tuliskan 7 jenis sayuran yang akan dibudidayakan dan kirimkan ke email saya singgihpraptanugraha@yahoo.com, saya akan memberikan guide, Mudah2an bermanfaat.

    ReplyDelete